Senin, 26 Maret 2018

KHASIAT DAN MANFAAT DAUN AFRIKA SELATAN.


Dari namanya mungkin orang akan langsung mengasumsikan bahwa tanaman afrika berasal dari negara afrika, namun hal tersebut tidaklah benar. Tanaman ini merupakan tanaman obat yang berasal dari negera cina. Dinegara tirai bambu tersebut tanaman ini akan sangat mudah untuk dijumpai karena kebanyakan orang menanamnya di halaman rumah.Bukan tanpa sebab karena tanaman ini merupakan tanaman obat yang memiliki manfaat dan khasiat bagi kesehatan terutama untuk mengobati penyakit diabetes.
 Image result for Daun Afrika Selatan
   Dinegara kita sendiri tanaman ini belum begitu familiar serta masih sedikit yang membudi dayakan tanaman ini.Padahal tanaman daun afrika bisa menjadi alternatif untuk mengobati penyakit diabetes melitus yakni dapat dijadikan obat tradisional diabetes melitus yang mana tanaman ini terbukti ampuh untuk mengobati penyakit diabetes ini.
   Nah walaupun demikian kali ini tanamanobatku.blogspot.com akan memberikan informasi seputar khasiat dan manfaat daun afrika bagi kesehatan.Dan berikut ini adalah beberapa manfaat daun afrika tersebut : 
1. Mengobati diabetes – manfaat daun Afrika ini yaitu dapat membantu mengobati penyakit diabetes secara alami. Cara menggunakannya, ambil satu lembar daun Afrika dan cucilah sampai benar-benar bersih. Kemudian kunyah daun Afrika dan telan airnya lalu buang ampas daun Afrika tersebut. Lakukanlah cara ini setiap hari untuk mengobati dan mencegah penyakit diabetes.

2.Mengobati rematik – manfaat daun Afrika yang selanjutnya yaitu dapat berkhasiat untuk mengobati penyakit rematik dengan dengan efektif. Cara mengolah daun Afrika ini sangat mudah, sediakan 3 atau 5 lembar daun Afrika dan bersihkan dengan mengunakan air. Kemudian seduh daun Afrika yang sudah dibersihkan tadi menggunakan air panas, minumlah ramuan ini untuk mengatasi rematik.

3.Mengobati penyakit batuk – selain dapat mangatasi diabetes dan rematik, daun Afrika juga dapat membantu mengobati batuk dengan cepat. Cara menggunakannya juga sangat mudah, ambil beberapa lembar daun Afrika dan jemur sampai kering kemudian tumbuklah sampai halus. Kemudian ambil 2 sendok makan daun Afrika yang sudah kering kemudian seduh dengan menggunakan air panas. Minumlah ramuan ini tiga kali sehari untuk mengobati batuk dengan cepat.
Demikianlah sekilas tentang khasiat dan manfaat daun afrika bagi kesehatan ini semoga bermanfaat dan bisa menambah pengetahuan dan wawasan anda tentang tanama obat di sekitar kita.
   Terima kasih banyak atas kunjungan dan sampai jumpa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar