PENGHIBURAN YANG ALLAH BERIKAN
(2 Korintus 1:3-4)
Pendahuluan:
Banyak kali dalam Alkitab kita jumpai
bagaimana Allah menghibur umat-Nya.
Allah Bapa kita adalah sumber dari segala kemurahan dan menghibur kita
dalam segala dukacita dan kesusahan kita.
2 Korintus 1:3 “Terpujilah Allah, Bapa Tuhan
kita Yesus Kristus, Bapa yang penuh belas kasihan dan Allah sumber segala
penghiburan.”
Pembahasan:
Ada tiga cara dimana Allah menghibur
umat-Nya:
I.
MELALUI
KEHADIRAN-NYA:
Ia hadir di rumah Marta dan Maria—dan air mata mereka terobati.
Dalam Yoh.11:43,44- Lazarus sudah 4 hari mati. Dalam ayat 25- “Akulah kebangkitan dan
hidup....Ayat 33,35 –Sangat terharu dan menangis. Ia juga hadir bersama kita melalui roh-Nya
(Yoh.14:16-18).
“Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang
Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya.
II.
ALLAH
MENGHIBUR UMAT-NYA MELALUI FIRMAN-NYA.
Firman Allah memberi pengharapan, ketekunan dan penghiburan.
Roma 15:4...”Supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan
dan penghiburan dari Kitab Suci”.
III.
MELALUI
PENGHARAPAN YANG IA JANJIKAN
-- Allah menjanjikan tempat yang bebas dari tangisan dan air mata,
(Yoh.14:2).
-- Allah menjanjikan hidup kekal (Yoh.3:16; Roma 6:23)
--Allah menjanjikan kebangkitan orang mati (1 Kor.15:16-19).
Kesimpulan:
Allah adalah sumber dari segala kemurahan dan menghibur kita dalam
segala dukacita kita. Kiranya kita dapat
dikuatkan!,
Jacob Nahuay, 315 Bahan Khotbah Anda
hlm.201.
SYARAN-SYARAN
BILA PENCOBAAN DATANG
I.
Perbaharuilah
kepercayaan akan Allah dengan membaca firman Tuhan dalam :
1.
Mazmur
34:19 Tuhan akan memberi kekuatan. Has been observed that the sufferings of
Christian are less than those of the unbeliever.(Telah di amati bahwa
penderitaan orang Kristen adalah kurang daripada mereka orang yang tidak
percaya). Ingat pada saat Ayub
menderita, kepercayaannya tidak goyah.
2.
Yesaya
43:2 (baca). Ingat ini kalau Anda sedang melalui air kesusahan, api
pengujian. Had the assurance that He
would be with them to sustain and to save.(Ada jaminan bahwa Allah akan bersama
dengan mereka untuk mendukung dan menyelamatkan). Air dan api—adalah sebagai purifying agent –alat/perantara
yang memurnikan/membersihkan(Bil.8:7; Ayub 23:10; 2 Petr.3:5-7). Mereka tidak dijanjikan untuk bebas dari
kesusahan dan kesedihan, tetapi penghiburan dan kelepasan.
II.
HITUNG
BERKAT-BERKAT ANDA.
Roma 5:3-5. Penderitaan berakhir dengan berkat.
HIKMAH—Pelajaran positif apa yang bisa diambil dari suatu peristiwa yang
terjadi, itulah arti kata Hikmah. Sikap
positip yang memperlihatkan bagaimana momen-momen dalam hidup itu dapat berarti
secara positip untuk hidup kita.
Kristen mula-mula dianiaya dan menderita.
-Bukan janji pembebasan dari kesedihan.
-Diterangkan bagaimana iman Kristen itu dapat menggunakan kesengsaraan
untuk menyempurnakan tabiat. Baca Roma
5:3, disini disebutkan Ketekunan/sabar = hupomone—persistence that can not be
shaken by fear of evil or danger(Kegigihan/ketekunan yang tidak bisa
digoncangkan oleh ketakutan atau bahaya) =endurance—ketahanan. (Sikap ini
dianjurkan oleh Rasul Paulus).
Ayub 23:10...Seandainya Ia menguji aku, aku akan timbul seperti emas”. Ayub mendaki tangga kehilangan harapan kepada
Iman.
--dia di uji supaya dia boleh seperti emas yang sudah dibakar dengan api
untuk melihat kemurniannya.
III. PENUHILAH PIKIRAN DAN HATI ANDA
DENGAN FIRMAN TUHAN.
Maz.119:49,50—...”Membuat aku berharap”. Firman Allah adalah fondasi yang teguh diatas
mana manusia boleh mendirikan pengharapannya (Mat.7:24-27).
PENGHIBURAN:
-God’s word is a solace in every time of
trial. Those who are in need of comfort will find a never failing supply in the
word of God. Even if the divine solace does not remove the affliction, it will
lift distressed above the affliction. (Firman Allah adalah pelipur lara dalam
setiap kali pencobaan. Mereka yang membutuhkan penghiburan akan menemukan persediaan/perbekalan
yang tidak pernah gagal dalam firman Allah. Bahkan jika penghiburan ilahi tidak
menghapus penderitaan, itu akan mengangkat hati yang tertekan diatas
penderitaan itu.)
IV.SERAHKAN
DIRI ANDA KEPADA ALLAH:
Baca Roma 12:1—Penyucian yang benar/sejati
adalah penyerahan seluruh kehidupan: tubuh, pikiran dan jiwa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar