Senin, 10 Februari 2020

Langkah2 Mengatasi Masalah Saudara.

Hasil gambar untuk pemecahan setiap masalah
Langkah ke 7
Selalu Ada Pemecahan Untuk Setiap Masalah.

   Tidak pernah ada suatu masalah, yang walaupun demikian besarnya yang tak bisa diatasi.  Saudara mungkin saja menghadapi masalah-masalah yang sungguh-sungguh sulit dan besar, yang nampaknya tidak mungkin diatasi, namun kemampuan saudara untuk berpikir dan berdoa, bertahan dan percaya, akan dapat mengatasi setiap masalah dalam hidup ini.  Jangan sekali-kali saudara mengatakan bahwa tak ada harapan.  Dalam hal apa pun juga, jangan biarkan diri anda menjadi kecut dan negatif, sehingga saudara menjadi putus asa. "Jangan sekali-kali putus asa".
   Hanya orang-orang yang putus asa saja yang dikalahkan oleh masalah-masalah.  Tuhan telah menciptakan dunia ini sedemikian rupa, sehingga manusia diberi kesanggupan untuk menghadapi dan berpikir, dan berdoa, dalam menghadapi setiap masalah, tak peduli betapa pun besar atau kompleksnya keadaan.  Manusia dikaruniai kuasa batin atas masalah-masalah yang dihadapinya. Sebagaimana Injil mengatakan, "Dengan kuasa yang diberikan Kristus kepada saya, saya kuat menghadapi segala rupa keadaan".(Flp.4:13--Kabar Baik Masa Kini).
   Salah satu dari karunia yang diberikan kepada saudara adalah kesanggupan "mendengarkan" dengan telinga rohani, yaitu menghubungkan saudara dengan dasar kesadaran saudara, di mana Suara Allah datang membimbing saudara.  Selaraskan pikiran, doa, dan keheningan yang dalam, sewaktu saudara mendekatkan diri kepada Allah, sehingga bimbingan-Nya dapat saudara tangkap dengan jelas.  Hal ini akan bermanfaat terutama pada saat-saat krisis, yaitu ketika saudara sekonyong-lonyong dihadapkan pada suatu perkara yang demikian besar sehingga rasanya saudara sungguh-sungguh tak berdaya.  Pada saat-saat seperti itulah saudara akan menemukan, bahwa saudara memiliki suatu kesanggupan rohani, yang dapat menarik kuasa untuk datang membantu saudara.  Ingat bahwa "memang selalu ada pemecahan untuk setiap masalah".  Karena itu, teruslah percaya, berpikir, berdoa.

Cara bertindak:

1. Percayalah bahwa ada pemecahan pada setiap masalah. Buanglah setiap keragu-raguan.
2. Jangan menyerah dalam usaha mencari pemecahan. Setiap masalah akan terpecahkan melalui usaha yang terus menerus.
3. Camkan kesanggupan yang Tuhan berikan kepada saudara untuk mengatasi masalah.
4. Kembangkan karunia mendengarkan dengan "telinga rohani" yaitu tuntunan Allah.
5. Ingatkan selalu diri saudara, bahwa setiap kesulitan mengandung hal yang menguntungkan.
6. Jangan lupa, bahwa setiap masalah mengandung benih-benih pemecahannya sendiri.
7. Praktekkan masa-masa hening dengan Allah.
8. Teruslah percaya, berpikir, berdoa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar